Kembali

3 menit waktu baca

Dampak Negatif Bergadang bagi Anak

By ID LingoAce Team |Indonesia |July 3, 2023

Parenting
blog-images

Kurangnya waktu tidur tidak hanya memengaruhi orang dewasa tapi juga anak-anak. Bergadang atau berkurangnya waktu tidur dapat membuat si kecil berada dalam bad mood saat bersama keluarga dan teman-teman di sekolah. Kurangnya waktu tidur yang terjadi secara terus menerus bahkan dapat mengubah suasana hati, kemampuan motorik, dan otak anak. Secara lebih mendetail, kekurangan waktu istirahat akan mempengaruhi aktivitas otak, mengubah memori, bahasa, dan proses pemecahan masalah. Gangguan tidur pada anak juga dapat menyebabkan masalah perilaku dan kurang berkembangnya kemampuan anak di sekolah.

Anak-anak usia sekolah, yang melewatkan lebih dari 3 atau 4 jam waktu tidur sehari secara terus menerus, dapat dalam jangka pendek memiliki beberapa masalah seperti:

  1. Iritabilitas dan impulsif

  2. Kegelisahan

  3. Keputusasaan dan kemalasan

  4. Kelelahan

  5. Toleransi frustasi yang rendah

  6. Defisit memori

  7. Kurangnya pengendalian diri

  8. Fokus yang buruk

  9. Demotivasi dan kurangnya dorongan

  10. Apatis dan oposisi

  11. Prestasi sekolah yang menurun

  12. Kurangnya konsentrasi

  13. Sakit kepala

  14. Refleks yang menurun

  15. Kecenderungan akan infeksi

Hubungan bergadang dengan prestasi sekolah anak

Ketika seorang anak tidak tidur sebagaimana mestinya, penting bagi orang tua untuk segera mengunjungi dokter anak yang, tergantung pada kasusnya, pasti akan mengarahkannya ke dokter spesialis. Semakin cepat mereka melakukannya, maka semakin baik dampaknya untuk si anak. Kurangnya waktu istirahat yang terjadi secara terus-menerus dapat sangat mempengaruhi tugas sekolah dan, dalam beberapa kasus, dapat menyebabkan menurunnya prestasi anak di sekolah. Perlu dicatat bahwa tidur sama pentingnya dengan makan. Kedua aktivitas ini sangat vital dalam upaya menjaga kesehatan yang optimal.

Sakit kepala, apatis, dan ketidaktertarikan menandakan masalah yang terjadi akibat kurangnya waktu beristirahat. Akibat kurang tidur, anak juga akan merasa demoralisasi, tidak berdaya, frustrasi, dan rendah kepercayaan diri di sekolah, dan di depan teman-temannya. Di samping itu, semua hal ini bisa menimbulkan munculnya depresi.

Masalah ini juga kerap membuat anak menjadi sulit untuk menerima nasihat karena kesalahan mereka. Si anak akan merasa diperlakukan tidak adil, dan pada akhirnya, akan melakukan segalanya untuk menarik perhatian, seperti menyela orang lain, menunjukkan ketidaksabaran dan kemarahan. Dengan sederet potensi masalah ini, maka sangat penting untuk mengatasi gangguan tidur, sebelum si anak menderita masalah yang jauh lebih besar.

Mengelola waktu aktivitas dan tidur anak

Solusi terbaik untuk menghindarkan dampak buruk dari kurangnya waktu tidur adalah dengan mengatur jadwal harian anak. Orang tua harus dengan tegas menegakkan dan merealisasikan jadwal ini. Jika perlu, kontrol dan pastikan secara berkala jika si kecil sudah mematuhi jadwal aktivitas hariannya.

Terkait dampak penurunan prestasi sekolah, para orang tua bisa mengakalinya dengan memasukkan si kecil ke les dan kursus. Salah satu yang bisa jadi pilihannya adalah LingoAce. Platform belajar bahasa Mandarin ini memiliki tiga kelebihan yang berhasil membuatnya menjadi pilihan tempat belajar bagi 300 ribu murid dari 80 negara berbeda. Keunggulan pertama dari LingoAce ada pada tenaga pengajarnya. Guru yang ada di platform e-Learning ini semuanya sudah memiliki akreditasi global dan juga adalah seorang native speaker bahasa Mandarin. Selain mengajar, para guru ini juga memperhatikan kemampuan bahasa, memonitor perubahan gaya belajar, kebutuhan emosional dan sosial anak, serta suasana belajar yang sesuai.

Keunggulan selanjutnya adalah kurikulum dan media belajar. Saat ini, LingoAce Indonesia menyediakan dua jenis kurikulum, International dan Singapore, yang akan mengakomodir cara belajar baru untuk para generasi muda. Terakhir, konsep belajar bersama dari LingoAce disiapkan secara eksklusif di mana hanya ada maksimal 6 peserta didik dalam satu kelasnya.

Untuk biayanya, LingoAce menyediakan tiga variasi program belajar dengan harga mulai dari Rp 155 ribu. Mau yang gratis? Ada juga, ikuti kelas free trial-nya sekarang juga!

All members of the team have a background in linguistic education, strong bilingual abilities, and at least two years of international experience. They have a good understanding of the living environment and language environment overseas, focusing on the language learning experience for children aged 3-15. They continue to introduce Chinese culture to children across the globe, and are the best storytellers in LingoAce, helping to facilitate language learning for parents overseas.​