Kembali

3 menit waktu baca

Cara dan Contoh Perkenalan dalam Bahasa Mandarin + Artinya

By ID LingoAce Team |Indonesia |May 11, 2023

Bahasa Mandarin
blog-images

Yang sudah mencoba belajar bahasa Mandarin, coba, dong, unjuk gigi dengan mempraktikkan hal-hal yang sudah kamu pelajari di kelas! Setelah kalian coba dan pelajari, ternyata bahasa Mandarin tidak sesulit itu, kan? Pasti kalian tidak butuh waktu yang terlalu banyak agar bisa memulai menghafal beberapa kosakata dan cara menyebutkannya, bukan? Nah, kalau kalian sudah tahu kata-kata dan teorinya, apa hal selanjutnya yang perlu kalian lakukan, ya?

Berlatih! Itu adalah hal yang harus selalu kalian lakukan. Kemampuan bahasamu akan kian meningkat jika kalian lebih sering melatihnya. Jika kalian masih ragu, coba saja latih dulu di depan cermin. Jika kalian sudah memiliki rasa percaya diri dan kemauan yang cukup besar, kalian bisa melakukannya di depan saudara atau teman kalian. Langkah-langkah kecil yang kalian lakukan saat kalian belajar itu penting, lho!

Sebanyak apa kosakata Mandarin yang sudah kalian pelajari sejauh ini? Hari ini kita coba gabungkan beberapa kosakata yang sederhana dan sudah kalian pelajari, yuk!

LingoAce akan memberi tahu kalian bagaimana cara memperkenalkan diri dalam artikel ini, Perhatikan caranya, ya!

1. 你好,我的全名是Tigo the Tiger.  Nǐ hǎo, wǒ de quán míng shì Tigo the Tiger  Halo, nama lengkapku adalah Tigo the Tiger.  2. 我的昵称是Tigo.  Wǒ de nìchēng shì Tigo.  Nama panggilanku adalah Tigo.  3. 我在LingoAce 学习  Wǒ zài LingoAce xuéxí.  Aku bersekolah di LingoAce.   4. 我是四年级学生 Wǒ shì sì niánjí xuéshēng.  Aku adalah murid kelas empat.  5. 我真的很喜欢巧克力蛋糕,你也喜欢吗? Wǒ zhēn de hěn xǐhuān qiǎokèlì dàngāo, nǐ yě xǐhuān ma?  Aku sangat menyukai kue coklat, apakah kamu juga?  6. 我来自并住在印度尼西亚 Wǒ láizì bìng zhù zài yìndùníxīyà.  Aku berasal dan tinggal di Indonesia.  7. 我的爱好是学习和玩耍 Wǒ de àihào shì xuéxí hé wánshuǎ.  Hobiku adalah belajar dan bermain.

Nah, ini dia beberapa kalimat dasar bahasa Mandarin yang bisa kalian gunakan jika kalian ingin memperkenalkan diri kalian. Tidak terlalu susah, kan? Tapi... kalian harus jujur, ya, saat membaca ini, yang kalian baca Hanzi atau Pinyin? Pasti masih banyak dari kalian yang masih membaca Pinyinnya saja.

Yuk, coba imbangi kemampuan Hanzi kalian! Jangan sampai Hanzinya tertinggal dan lupa kalian pelajari, ya! Jika kalian masih ragu untuk belajar Hanzi karena kesulitan, coba belajar di LingoAce! LingoAce adalah platform e-learning bahasa Mandarin nomor satu untuk anak usia 6 hingga 15 tahun. Di LingoAce, cara belajar dilakukan dengan cara yang seru, interaktif, dan efektif! Kualitas guru-guru yang mengajar di LingoAce pun juga tidak perlu kalian ragukan lagi, mereka adalah native speaker terbaik yang sudah dipilih oleh LingoAce. Selain itu, LingoAce memiliki berbagai macam kurikulum agar bisa menyesuaikan dengan kemampuan bahasa Mandarin anak.

Jadi, jika mereka memiliki dasar bahasa Mandarin atau belum pernah belajar Mandarin sebelumnya, kalian tidak perlu khawatir! LingoAce punya solusi yang tepat untuk mereka. Mau tahu seperti apa serunya belajar Mandarin di LingoAce? Klik di sini dan ikuti kelas free trial-nya!

All members of the team have a background in linguistic education, strong bilingual abilities, and at least two years of international experience. They have a good understanding of the living environment and language environment overseas, focusing on the language learning experience for children aged 3-15. They continue to introduce Chinese culture to children across the globe, and are the best storytellers in LingoAce, helping to facilitate language learning for parents overseas.​